Malam ini aku mendapat order service tv panggilan samsung 21 inch, Kerusakan yang dituturkan oleh pemilik tv katanya , tv selalu restart restart terus alias nyala sebentar terus mati dan seterusnya. Berdasarkan pengalaman selama ini service tv samsung 21 inch model baru, biasanya memiliki rangkaian protector yang sangat sensitif jika terjadi kelainan pada cara kerja komponen komponen yang sangat vital, seperti pada bagian regulator dan pada bagian horizontal, jika komponen komponen pada bagian ini mengalami kerusakan atau lemah maka rangkaian protector akan segera bekerja dan langsung menonaktifkan ic program sehingga menimbulkan gejala mesin bekerja sesaat kemudian mati lagi. Berdasarkan pengalaman dan analisa tersebut, maka lansung saja saya berangkat ke rumah pemilik tv toshiba 21 inch yang sedang sakit tersebut, setelah dicoba sebentar kemudian langsung bongkar casing yang masih segel dan kelihtannya memang baru mengalami satu kali kerusakan semenjak beli baru dari toko. Setelah caing dibongkar maka coba lihat bagian bawah jalur pcb yang ternyata bayak yang mengalami kendor pada patrian kaki kaki komponennya, segera saja saya solder ulang dan dengan menambah sedikit timah dan pasta agar kelihatan mengkilap yang berarti juga kuat untuk dudukan kaki kaki komponen. setelah semua selesai solder ulang kemudian tv coba nyalakan lagi eh ternyata tv nyala dan setelah diukur tegangan2 yang untuk power supply tidak ada masalah. syukurlah ternyata kerusakan tv samsung 21 inch belum parah. kemudian setelah coba dinyalakan sekitar 10 menit tidak ada kendala dan problem maka langsung ammbil casing dan tutup kembali dan selesailah tugas malam ini.
No comments:
Post a Comment
Silakan tinggalkan pesan